Berita Tercepat
DPUPR Lebak Perbaiki Ruas Jalan Tirtayasa, Kabid Disperindagpas : Kami Sangat Mengapresiasi, Kabid Bina Marga : Diminta Kepada Semua Pihak Agar Turut Menjaga Jalan Yang Sudah Diperbaiki
Lebak, Banten siber.news – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Lebak memperbaiki jalan berlubang di Pasar Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.
Perbaikan dilakukan PUPR Lebak di jalan Tirtayasa tepatnya di depan Pos Retribusi Pasar Rangkasbitung,
“Kita sangat mengapresiasi perbaikan jalan yang rusak di area Pasar Rangkasbitung oleh Dinas PUPR Lebak,” kata Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Pasar (Kabid Disperindagpas) Kabupaten Lebak, Dedi Setiawan kepada siber.news, Rabu, 09/06/21.

Dedi Setiawan (Kang Ocod) , Kabid Disperindagpas Kabupaten Lebak
Menurut Kang Ocod (Sapaan akrab Kabid yang di kenal dekat dengan wartawan – red), perbaikan tersebut bertujuan untuk memberikan kenyamanan kepada pengunjung yang memasuki area pasar.
“Selain pengunjung tentunya memberikan kenyamanan juga kepada para pedagang, diminta kepada para pedagang agar turut serta menjaga jalan yang sudah diperbaiki,” kata Kang Ocod,
Demi kelancaran pelaksanaan pengerjaan, pihaknya sudah mengerahkan petugas keamanan pasar agar melarang pedagang maupun kendaraan parkir di area jalan tengah diperbaiki.
“Area jalan yang tengah diperbaiki harus kosong dari aktivitas pedagang maupun parkir kendaraan,” imbuhnya.

Hamdan Soleh, Kepala Bidang Bina Marga DPUPR Kabupaten Lebak
Kabid Bina Marga DPUPR Kabupaten Lebak Hamdan Soleh membenarkan, akses jalan Tirtayasa tepatnya di Pasar Rangkasbitung saat ini tengah dilaksanakan perbaikan dengan Beton.
“Itu, penanganan sementara untuk titik yang rusak, Tepatnya di depan pos retribusi parkir Pasar Rangkasbitung, ,” kata Hamdan.
Hamdan berharap, setelah jalan diperbaiki agar semua pihak khususnya para pedagang ikut menjaga dan merawat agar hasil pembangunan dapat bermanfaat lebih lama.
“Diharapkan juga kepada pedagang ikan basah dan lainnya tidak membuang air limbah ke badan jalan, sebab air menjadi salah satu Faktor penyebab jalan menjadi mudah rusak dan berlubang” katanya menjelaskan. (Red)
