Uncategorized
Pemenang Tender Renovasi Kantor Kelurahan Cipete Diduga Berleha – Leha dan Tak Pasang Plang Anggaran
![]() |
Di lokasi Renovasi Kantor Kelurahan Cipete tidak terlihat satu orang pun pekrja dan tidak terdapat plang pagu anggaran, Jumat (201/10/2017). Foto: AS04 |
Penulis : AS04
SBNews Kota Tangerang – Pemerintahan Kelurahan Cipete, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang mengeluhkan pengerjaan renovasi kantor Kelurahan Cipete yang terkesan berleha-leha.
Adapun, kekecewaan yang dimaksud, para pekerja bangunan lebih banyak istirahat ketimbang melakukan pekerjaan, lantaran barang matrial yang disediakan oleh pihak penangungjawab proyek tidak tersedia.
Lurah Cipete, Solihin, S. Ag, saat dikonfirmasi menegaskan, lambannya pengiriman barang matrial sehingga para pekerja lebih banyak berleha-leha dan banyak juga yang pulang kampung.
“Baru granit untuk lantai dan atap untuk internit, itupun pengerjaannya baru setengah-setengah karena tidak ada bahan matrialnya,” ujarnya, Jumat, (20/10/2017).
Awal pengukuran, Kata dia, dilakukan oleh pihak Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) Kota Tangerang, pada September bulan lalu.
“Diukur sama Pak Kadir dan saya juga mendengar nama Sultan, tapi saya tidak tahu pasti posisi dan jabatannya sebagai apa disitu,” jelasnya.
Lanjut Solihin, target dari pengerjaan renovasi kantor Kelurahan Cipete ditargetkan harus sudah selesai pada bulan Desember mendatang.
“Dengan cara pengerjaannya seperti itu, saya khawatir pengerjaannya tidak sesui dengan waktu yang telah ditentukan oleh Pemerintah,” terangnya.
Saat disinggung nama pelaksana dan jumlah anggaran, kata dia, pihaknya tidak mengetahui, karena di lokasi pengerjaan juga tidak terdapat plang pagu anggaran.
“Kami tidak tahu, yang jelas kata orang Perkim ke saya bahwa minggu depan di bulan September, kita harus pindah karena akan dilakukan renovasi,” jelasnya.
Sementara itu, Kasi Perencanaan Pembangunan Perkim Kota Tangerang, Kadir saat dihubungi melalui telepon cellular mengatakan, pengerjaan renovasi kantor Kelurahan Cipete masih berjalan dan progresnya juga masih dalam kategori plus.
“Pengerjaannya sudah mencapai 20% dan target pengerjaannya sampai akhir Desember mendatang harus sudah rampung,” jelas Kadir.
Soal kontrak dan tidak adanya plang pagu anggaran, terang dia, sudah ada, namun pihaknya tidak mengetahui apa yang menjadi kendala kontraktor di lapangan.
“Proyek tersebut melalui lelang tender, soalnya kalau nilai anggaran diatas 500 Juta memang harus ditender dan plang pagu anggaran juga sudah diambil sama pihak kontraktor,” ungkap Kadir.
Namun saat dipertanyakan nama PT. atau CV. pemenang tender paket pekerjaan renovasi kantor Kelurahan Cipete, ia mengatakan, lupa dengan nama tersebut. “Itu CV. bukan PT., tapi saya lupa namanya CV. apa,” tutup Kadir singkat.
Pantauan, SBNews di lokasi Kantor Kelurahan Cipete yang sedang dilakukan renovasi, tepatanya di Jalan Wijaya Kusuma II, Perumahan Banjar Wijaya, Kota Tangerang, benar dan tidak ada satu orang pekerja serta tidak terpasang plang proyek yang menjelaskan pagu anggaran, sehingga nama perusahaan pelaksana, jumlah anggaran dan lama waktu pengerjaan tidak bisa diketahui oleh masyarakat.
![]() |
Pasangan granit untuk lantai di ruang Lurah Cipete belum rampung dikerjakan namun tidak ada pekerja, Jumat (20/10/2017). Foto: AS04 |
