Uncategorized
Angin Peting Beliau Memporak Porandakan 24 Rumah Di Lampung Timur
Jurnalis : Agus Rahardja
SBNews- Lampung l Lagi lagi Bencana angin puting beliung menerjang Desa Srigading Kecamatan Labuhanmaringgai Lampung Timur, Kamis (1/2).
Bencana yang terjadi mulai pukul 16.00 WIB tersebut mengakibatkan sedikitnya 10 rumah warga Desa Srigading mengalami kerusakan.
Atas musibah yang terjadi tersebut Bupati Lampung Timur Chusnunia langsung memerintahkan Dinas Sosial serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah mengambil langkah guna membantu warga yang tertimpa bencana.
Jumat (2/2) untuk bantuan dari Dinas Sosial akan dikirimkan, Insya Allah Lampung Timur, buffer stock dan segala persiapan semua pihak dalam melakukan tanggap bencana telah siap”, jelas Chusnunia.
Lebih lanjut, terkait kondisi cuaca yang saat ini sangat tidak menentu akhir akhir ini, Chusnunia juga berpesan kepada seluruh warga selain agar selalu berhati hati, warga juga diharapkan dapat selalu melakukan update informasi seputar cuaca sebagaimana disampaikan oleh BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika
Terpisah Desa yang diterpa badai angin itu adalah Desa Karang Anyar di Kecamatan Labuhan Maringgai, ” kata Eddy Siswanto, Ketua Tim Penanggulangan Bencana (Tagana) Lampung Timur Jumat Pagi
“Lokasi tepatnya setelah jembatan perbatasan antara Desa Srigading dan Karang Anyar,” katanya.
Dia menyebutkan badai angin tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WIB dan belum diketahui pasti dampak kerusakannya.
Data yang masuk ke pihaknya ada tiga dusun di Desa Karang Anyar yang terterpa angin kencang tersebut.
“Di dusun 10 enam rumah rusak, dusun 8 dua rumah rusak. Dusun 6 sedang dilakukan pendataan,” sebutnya.
Dia menambahkan akan menyampaikan lebih lanjut data terbaru akibat dari kejadian itu.
