Berita hari ini
Warga Temugiring Ciptakan Keindahan dan Keasrian Lingkungan
Penulis :
Cilegon Banten SBNews.co.id – Suasana kerukunan, kebersamaan nampak terlihat sebagai ciri khas bangsa indonesia sejak zaman nenek moyang kita, hal itu kini nampak terlihat terjadi di kampung Temugiring RT. 04 RW. 01 kelurahan Banjar Negara kecamatan Ciwandan Kota Cilegon Banten. Momen cerdas yang dilakukan oleh Ketua RT Ridwan namanya, yang diera milenial ini masih peduli untuk mewujudkan lingkungan bersih serta hijau agar terlihat lebih asri dan akan menambah nilai keindahan suatu wilayah.
Hiruk pikuk dalam suasana bergotong royong itu terlihat beberapa diantaranya warga yang sedang merawat tanaman dalam halaman rumah mereka, tanaman yang ditanamnya terlihat dalampot-pot bunga yang menggantung ditembok rumah warga masing-masing.
Saat dijumpai SBNews.co.id Ridwan ketua RT. 04 Selasa (15/10) mengatakan, saya selalu memberikan contoh yang baik kepada masyarakatnya dan menciptakan penghijauan dengan tujuan kebersihan lingkungan sehingga tercipta keindahan.
“Tak hanya penghijauan saja masih ada rutinitas lain salah satunya kriteria kebersihan yakni membersihkan halaman rumah warga dari dedaunan kering yang gugur berserakan dan dari debu jalan akibat dari banyak lalu lalang mobil truk sering lewat kesini serta membersihkan solokan, parit dan got yang sudah lama tidak dibersihkan, “ujar Ridwan.
Lurah Banjar Negara Kota Cilegon Suhaemi menjelaskan, pihaknya menyuruh kepadaKetua RT. 04 agar kerjasama dengan warga supaya dilingkungan Temugiring terlihat bersih resik dan apik, ujar Lurah.
“Antusias warga sangat besar dengan adanya kebersihan ini maka kita selalu memberikan intruksi kepada para RT dan RW khususnya warga Banjar Negara supaya tetap menjaga suasa terciptanya penghijauan serta menciptakan lingkungan bersih pada setiap halaman rumah warga,” ujar Lurah. (samsul)