Berita hari ini
Polres Cilegon Laksanakan Cipkon Di Malam Hari Guna Antisipasi Kejahatan
Cilegon, SBNews.co.id – Mengantisipasi kejahatan yang disebabkan Premanisme, Polres Cilegon terus laksanakan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan dan Cipta Kondisi (CIPKON) dengan sasaran premanisme, pungli dan kejahatan di malam hari, Jum’at (18/01/2019) pukul 20.00 WIB
Kapolda Banten Irjen Pol Drs Tomsi Tohir Msi melalui Kabid Humas AKBP Edy Sumardi P SIK kepada awak media, Sabtu (19/01/2019) membenarkan telah dilakukan kegiatan Cipkon oleh tim gabungan Polres Cilegon yang terdiri dari Sat Sabhara, Satintel, Satlantas dan Satreskrim dan gabungan Polsek dengan sasaran premanisme dan pungli.
Adapun untuk lokasi kegiatan kepolisian yang ditingkatkan dan operasi cipta kondisi di wilayah hukum Polres Cilegon yaitu, Adapun untuk lokasi Kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan dan Operasi Cipta Kondisi di wilayah hukum Polres Cilegon yaitu, TTM (Terminal Terpadu Merak), Tolgate ASDP Merak, Depan Mako Polsek Mancak, Jl Raya CilegonAnyar Tepatnya Depan Mako Polsek Ciwandan, Jalan Anyar Sirih, Desa Anyar, Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang.
Selanjutnya, Jalan Seruni Kedaleman, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Kampung Pasar, Desa Ampel, Kecamatan Puloampel, Kabupaten Serang, Simpang Stasiun Krenceng, Kelurahan, kebonsari, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, Depan Krakatau Junction , Jalan Raya Karang Bolong, Kecamatan Cinangka dan Jalan Komplek Ruko Pci Blok A, Kel. Kedaleman, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon.
“Dalam kegiatan ini kita berhasil amankan 33 orang untuk dilakukan pendataan, pembinaan, penyuluhan tentang premanisme dan harkamtibmas,” ungkap Edy.
Diakhir Cipkon tersebut, tim gabungan Polres Cilegon menyampaikan pesan Khantibmas kepada 33 orang tersebut agar semuanya dapat menjaga keamanan lokasi yang sering dijadikan tempat tongkrongan bagi premanisme, hindari sifat pungli kepada masyarakat yang tidak paham dengan keadaan dan situasi tersebut. Segera laporkan kepihak yang berwajib apabila ada kejadian yang dapat merugikan diri sensldiri.
Selama berjalannya Cipkon. Personel dan situasi dalam keadaan aman dan kondusi.
Sumber: Humas Polda Banten (Irf)