Berita hari ini
Kaajenrem 064/MY Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-68 Korps Ajudan Jenderal Angkatan Darat
SERANG, SBNews.co.id – Ajudan Jenderal adalah salah satu Korps di dalam jajaran tubuh TNI AD yang mempunyai tugas pokok membina, menyelenggarakan pengurusan di bidang administrasi personel, administrasi umum dan kesejahteraan moril Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil.
Hari ini, Jumat, 28 Desember 2018, tepatnya 68 tahun yang lalu para pendahulu telah menorehkan sejarah terbentuknya Korps Ajudan Jenderal, walaupun di masa-masa awal pembentukan Ajudan Jenderal masih penuh keterbatasan dalam menyelenggarakan kegiatan fungsi teknisnya.
Dengan Tema “Militansi, Loyalitas dan Profesionalitas Karakter Personel Ajudan Jenderal Siap Mendukung Tugas Pokok TNI Angkatan Darat”. Ulang Tahun ke 68 Ajudan Jenderal Angkatan Darat kali ini diharapkan Personel Ajudan Jenderal dengan Fungsinya yang terdiri dari Fungsi Administrasi Personel, Fungsi Administtrasi Umu dan Fungsi Kesejahteraan Moril berupaya menggali hakekat menuju Profesionalisme Personel Ajudan Jenderal yang baik yang memiliki tiga ciri, yaitu memiliki Keahlian, Tanggung jawab sosial dan Jiwa Korsa dalam pelaksanaan tugas-tugasnya.
Kaajendrem 064/MY Mayor Caj Joko Santoso mengucapkan Selamat Ulang Tahun ke-68 Korps Ajudan Jenderal Angkatan Darat kepada seluruh Prajurit dan PNS Ajenren 064/MY beserta keluarga diiringi ucapan terima kasih atas semangat dan kinerja selama ini.
“Ajenrem 064/MY yang merupakan Satuan Badan Pelaksana Administrasi Personel yang berkedudukan di Korem 064/MY, dimana dalam tugas dan kewajibannya Kaajenrem bertanggung jawab kepada Kaajendam III/Slw, dan dalam melaksanakan tugas sehari-hari dikoordinasikan oleh Danrem 064/MY berupaya melayani dan membantu kegiatan Korem 064/MY dalam bentuk Penyelenggaraan Administrasi Penerimaan Prajurit, Administrasi Umum, dan Pelayanan Musik Militer di lingkungan Korem 064/MY maupun di wilayah Provinsi Banten,” kata Kaajenrem 064/MY Mayor Caj Joko Santoso menjelaskan.
Untuk sasaran ke depannya, kata Kaanjenrem 064/MY, bahwa saat ini salah satu Fungsi Ajen yaitu Jahril (Kesejahteraan Moril) berupa Musik Hiburan sedang dalam proses menyiapkan sarana dan prasarananya, serta membina Sumber Daya Personel Ajenrem 064/MY agar profesional di bidangnya.
“Semoga dengan semangat serta Kode Etik “Budi Dharma Bhakti” Warga Ajudan Jendral mampu membentuk dan memelihara karakter Militansi, Loyalitas dan Profesionalitas dalam pelaksanaan tugas-tugasnya,” tutupnya.
