Jelang Libur Panjang, Tempat Cucian Mobil Ketiban Rejeki
Lebak, Siber | Tidak seperti hari-hari biasanya, jelang libur panjang akhir tahun 2020 , beberapa tempat cucian mobil yang ada di Kota Rangkas Bitung nampak membludak mobil yang parkir hendak dicuci.
“Hari ini mobil yang mau cuci kesini memang penuh, bahkan ada yang kami tolak secara halus karena tempat parkir kami sudah gak muat,” ungkap Yadi, salahseorang pekerja di cucian mobil yang berada di Jalan Siliwangi, Ona Rangkas Bitung, Kamis (24/12).
Pada hari-hari biasa, lanjut dia, pelanggan yang datang tidak seramai ini. Mungkin karena akan memasuki libur panjang akhir tahun dan hari sebelumnya hujan turun. Ada peningkatan lebih dari 2 kali lipat.
“Yang kerja sampai keteter, apalagi orang yang biasa kerja disini juga ada yang nggak masuk. Pelanggan yang datang tetap kita layani asal mau sabar menunggu,” ujarnya.
Saat dibincangi awak media ini, sebagian besar pemilik kendaraan mengaku mereka mencuci kendaraan agar tampil bersih dan nyaman saat digunakan berlibur dengan keluarga. Baik itu untuk ke tempat wisata atau sekedar silaturahmi dengan sanak famili.(ys)