Uncategorized
Akibat Truk foso Terperosok Jalan lintas Negara Mengalami Macet
Jurnalis : Rahardja
SBNesw Lampung l Kendaraan Truk Fuso sarat muatan kembali terperosok di jalan poros tepatnya di Desa Sukaraja, Kecamatan Palas, Lampung Selatan, Rabu (7/3/2018) malam. Akibatnya, arus lalu lintas dari arah Kecamatan Sragi dan sebaliknya mengalami macet total mencapai 8 KM .
Berdasarkan informasi yang dihimpun Media kendaraan fuso muatan material itu terperosok ditengah jalan milik provinsi. Diduga kendaraan itu hendak mengisi bahan material ke beberapa toko di Kecamatan Palas. Watno (49) warga Desa Bangunan mengatakan arus lalu lintas kendaraan di jalan poros itu tersendat akibat adanya kendaraan fuso terperosok di lubang yamg mengaga.
Meskipun tidak menimbulkan kacetan parah, namun kendaraam itu mengganggu arus lalu lintas macet mencapai 8 KM “Tadi saya barusan lewat. Ada mobil fuso terperosok di tengah jalan poros. Itu yang sudah keberapa kalinya kendaraan fuso terperosok,” kata dia.
Hal senada diungkapkan, Dava (29) warga Desa Sukaraja mengatakan banyaknya kendaraan berumuatan sarat memgakibatkan jalan poros makin rusak. Ia berharap pemprov segera memperbaiki jalan poroa itu. “Lihat sendiri jalan raya Palas banyak lubangnya. Ini membahayakan pengguna jalan. Ditambah banyaknya kendaraan bermuatan lebih yamg melintas. Harapan kami pemerintah segera memperbaiki jalan raya kami,” ujarnya.
