Berita hari ini
Pererat Tali Silaturahi, PMII Assalamiyah Gelar Reuni
Serang, siber.news |Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia STAI Assalamiyah (PMII STAI Assalamiyah) mengadakan temu kangen di Pondok Pesantren Peradaban Daar El Hasanah Jl. Perum Taman Sejahtera, Kampung Dukuh Sabrang, Kecamatan.Jawilan Kabupaten Serang, yang ilaksanakan pada hari Kamis 30 Desember 2021.
Juman Toha Ketua Pengurus Cabang PMII Kabupaten Serang mengatakan, kami selaku pengurus cabang sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan ini.
“Momentum seperti ini bagus kita laksanakan selain untuk mempererat tali silaturahim hal ini juga momentum saling mengenal para alumni pengurus komisariat dari masa ke masa”tutur Juman Toha
Juman menuturkan Pengurus Cabang Senantiasa mendukung setiap kegiatan yang dilaksanakan pengurus Komisariat yang bersifat baik untuk perkembangan PMII khususnya dan umumnya buat masyarakat.
“Semoga para alumni semakin solid dan selalu memberikan bimbingan terhadap kami yang masih jadi pengurus,”harapnya.
Sementara itu, Pimpinan Ponpes Daar El Hasanah sekaligus Ketua Komisariat Pertama PMII Assalamiyah Buya KH. Bakroni Latar Lc menuturkan dalam sebuah organisasi itu ada sebuah perjuangan dan persaingan seperti contoh kata dia Allah SWT menciptakan manusia itu selalu di awali dengan proses persaingan
“Dalam sebuah organisasi itu ada etika organisasi,seni organisasi dan ada perjuangan,”katanya
Ia berharap, melalui kegiatan ini alumni PMII Assalamiyah terus memberikan kontribusi dan pemikiran yang positif buat pengurus yang saat ini masih aktif.
“Harapan saya kedepan acara temu kangen dan diskusi ini terus di laksanakan,” pungkasnya (red)