Uncategorized
Kejutan Bagi ASN yang Berulang Tahun, BKPSDM Berikan Hadiah SK Kenaikan Pangkat
Serang, Siber.news – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Serang, terus memberikan inovasi dan perhatian bagi ASN,
Kali ini BKPSDM Kabupaten Serang berikan hadiah kejutan istimewa bagi para ASN yang berulang tahun berupa SK kenaikan pangkat yang diberikan langsung oleh kepala BKPSDM,
Kepala BKPSDM Kabupaten Serang, Surtaman mengatakan, wujud perhatian Kami dan Pemkab Serang kepada ASN adalah dengan memberikan kejutan dihari ulang tahunnya.
“Mereka mendapatkan suprise SK kenaikan pangkat yang sebelumnya sudah di usulkan terlebih dahulu, jadi mereka tak sadar jika sudah diusulkan naik pangkat, dan kita datang tiba-tiba memberikan kejutan SK-nya,” Ujar Surtaman kepada siber.news melalui whatsapp, (26/04/2024)
Kali ini, Jueni,S.Pd guru di SDN Garut 2 Kecamatan Kopo, Kabupaten Serang yang diberikan suprise oleh Tim BKPSDM Kabupaten Serang,
Terlihat dari postingan Instagram di kanal resminya, BKPSDM Kabupaten Serang mendatangi langsung lokasi ASN yang menerima SK kenaikan pangkat.
“Mereka yg sudah bekerja dengan baik, berkinerja baik minimal 2 tahun terakhir, berdisiplin dan memenuhi kriteria syarat naik pangkat, maka otomatis kita usulkan kenaikan pangkatnya, ” Jelasnya.
“Mereke cukup bekerja melayani masyarakat sementara kepegawaiannya biar yang mengurus dan memikirkannya. ” Tambah pria yang gemar olahraga tersebut.
Dari program ini banyak yang terharu dan menangis atas kepedulian Pemkab terhadap para ASN, karena hingga ujung Kecamatan wilayah Pemkab Serang pun kami kunjungi.