Berita hari ini
Viral Video Polusi Debu Diduga dari Pabrik Semen Merah Putih, GM PT. Cemindo Gemilang Masih Bungkam
Lebak, siber.news | Kembali Viral akhir akhir ini warga desa sekitar wilayah penyangga mengeluhkan pabrik Semen Merah Putih milik PT. Cemindo Gemilang yang aktivitasnya berlokasi di desa Darmasari kecamatan Bayah kabupaten Lebak Banten.
Ditemui awak media salah satu warga kecamatan Bayah Marto (54), ia mengelukan dengan adanya polusi debu yang berterbangan di area dermaga PT. Cemindo Gemilang. Polusi debu yang berterbangan itu muncul saat pengisian clinker ke kapal, imbuhnya.
“ Sejak dulu debu debu itu bertebaran hingga menyelimuti jalan raya, sehingga menganggu kenyamanan para pengguna jalan,” ucap warga Selasa (15/3/2022).
Diakuinya, semua warga sekitar lainnya kerap menyampaikan keluhan ke pihak PT. Cemindo Gemilang, namun selalu diabaikan dan belum ada tindakan apapun.
“Seperti yang di video itu. Sudah berkali-kali kami sampaikan ke pihak PT. Cemindo, bahkan disampaikan ke rekan – rekan media di Kecamatan Bayah nggak mempan. PT. Cemindo Gemilang ngak pernah merespon,” tandas Marto.
Masih dikatakan dia, dampak polusi debu yang kian lama kian menebal itu terparah terjadi jika terdorong oleh arah angin mengarah ke wilayah Bayah atau wilayah Tempat Pelelangan Ikan (TPI)
” Warga disini sangat terganggu, padahal dampak debu itu sudah terjadi bertahun – tahun. Setiap bongkar, setiap mengisi Clinker ke kapal, pasti debu kemana-mana,” katanya.
Hingga berita ini ditayangkan siber.news masih belum mendapatkan keterangan dari pihak PT. Cemindo Gemilang.
Terpisah dikatakan Ketua Umum Perkumpulan Gerakan Moral Anti Kriminalitas Saeful Bahri, pihaknya sangat menyesalkan hal ini terjadi, pasalnya dengan banyaknya debu yang diduga berasal dari PT. Cemindo ini sangat mengganggu masayarakat yang banyak bukan hanya warga Bayah saja melainkan siapapun yang melintasi jalan wilayah sekitar Bayah akan merasakan Debu yang menebal dan mengganggu padangan mata, yang akan membahayakan pengguna jalan itu.
” Kami meminta kepada Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Banten, agar melakukan sidak ke PT. Cemindo Gemilang, serta mencari penyebab dan solusi agar masyarakat tidak dirugikan,” ucap Saeful Bahri.
dampak yang banyak dirasakan yang merugikan masyarakat kini di wilayah tersebut banyak terjangkit Infeksi saluran pernafasan akut (ispa) yang diduga berasal dari debu debu yang berterbangan, sebagaimana dikeluhkan warga. (dd-siber)