Nasional
Bunyi Sirine Tandai Peluncuran Sibangdiklat
BOGOR – Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung menyelenggarakan acara peresmian nama Gedung Prof. Dr. M. Syarifuddin, SH., MH dan peluncururan aplikasi Sibangdiklat (Sistem Informasi Badan Litbang Diklat) pada hari Kamis, 20 Januari 2022 di auditorium Badan Litbang Diklat Kumdil Megamendung, Bogor, Jawa Barat.
Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Mahkamah Agung, Wakil Ketua Mahkamah Agung bidang Judsial, Wakil Ketua Mahkamah Agung bidang non Judisial, para hakim agung, para pejabat eselon satu dan dua, para para pejabat struktural, para pejabat fungsional dan Perwakilan dari SSR Kerajaan Belanda. Acara ini juga dihadiri oleh seluruh warga peradilan yang ada di Indonesia secara virtual.
Dalam Kata Sambutannya Kepala Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung RI, Bapak Dr. Zarof Ricar, SH., S.Sos., M.Hum Menandaskan bahwa Sibangdiklat merupakan tindak lanjut dari program sisdiklat yang digagas Mahkamah Agung dan UNDP Sustain pada tahun 2018. Yang kemudian dilanjutkan pada tahun 2020 bekerjasama dengan SSR Kerajaan Belanda.
Kerjasma antara Mahkamah Agung dan SSR kerajaan Belanda menghasilkan Sibangdiklat dengan enam (6) fitur utama yang senantiasa berada pada Sibangdiklat. Enam fitur tersebut adalah
1. Modul Pengelolaan dan Perencanaan Keuangan, 2. Modul Pengelolaan Sumber Daya Manusia 3. Modul Pengelolaan Kelas dan Asrama 4. Modul Pengelolaan Tata Naskah Dinas 5. Modul Pengelolaan Penelitian 6. Modul Pengelolaan Kediklatan yang dalam hal ini adalah Pusdiklat Tehnis Peradilan dan Pusdiklat Manajemen dan Kepemimpinan. Beliau juga berharap agar protocol Kesehatan juga dijalankan dalam rangka terhindar dari menularnya covid 19 yang telah memakan banyak korban jiwa.
Dalam Kata Sambutannya, Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia menegaskan bahwa Revolusi teknologi telah menguasai hidup manusia. Oleh karenanya Mahkamah Agung sangatlah perlu untuk ambil bagian dalam mengembangkan teknologi yang memudahkan pekerjaan para aparatur peradilan termasuk di bidang penelitian, Pendidikan, pelatihan dan tata Kelola keuangan. Hal ini sejalan dengan cetak biru Mahkamah Agung 2010 sd 2035 yakni mewujudkan Peradilan yang agung.
Fitur fitur yang dihadirkan dalam Sibangdiklat lebih kompatibel dari sisdiklat yang telah digagas Mahkamah Agung 4 tahun silam oleh Mahkamah Agung dan UNDP Sustain. Beliau juga mengharapkan agar aplikasi ini dapat beradayaguna dalam memaksimalkan pekerjaan yang selama ini dilakukan secara manual seirama dengan pesan Presiden Joko Widodo agar memaksimalkan pemanfaatan teknologi daklam menyelesiakan pekerjaan sehari hari.
Ketua Mahkamah Agung juga menghimbau agar menjaga protocol Kesehatan untuk menghindari penyebaran virus covid 19 dengan varian baru, Omicron.
Ketua Mahkamah Agung Juga meresmikan nama Gedung Prof.Dr. H. M. Syarifuddin, yang berada di depan Lab Bahasa Badan Litbang Diuklat Kumdil Mahkamah Agung RI.
Gedung tersebut memiliki multifungsi yakni perpustakaan, Media Center dan E-learning yang telah dimanfaatkan untuk pembelajaran bagi para peserta diklat sebelumnya baik secara darimg maupun luring. Peresmian Gedung ini ditandai dengan penandatanganan Prasasti yang tepat berada di depan Gedung tersebut.
Acara ini disambut dengan meriah oleh para undangan yang telah hadir dalam auditorium sejak pagi hari yang kurang lebih berjumlah 100 orang.
Acara diakhiri dengan sesi foto Bersama dan santap siang bersama yang telah disediakan oleh panitia (Red).